-->

Cara membuat dan menghapus file menggunakan termux dengan mudah

Pada artikel sebelumnya, naufal sudah menjelaskan bagaimana cara membuat dan menghapus folder menggunakan termux. Di artikel ini, naufal mau kasih tau bagaimana cara membuat dan menghapus file menggunakan termux.


Pada artikel sebelumnya telah dijelaskan bahwa kamu harus memberikan akses penyimpanan sebelum kamu melakukan hal ini. Jika kamu belum membaca artikelnya, kamu dapat membacanya disini.

Cara Membuat File Menggunakan Termux

Jika kamu sudah membaca artikel sebelumnya, pasti kamu sudah tahu hal apa saja yang harus dilakukan untuk melakukan pembuatan dan penghapusan file.

Untuk membuat file, kamu harus melakukan beberapa command dibawah ini.

1. Pastikan nama file yang ingin dibuat belum ada pada folder yang sama.
2. Lakukan command dibawah ini untuk membuat file dengan ekstensi apapun.
touch <nama file>.<ekstensi>
ganti <nama file> dengan nama file yang ingin dibuat, ganti <ekstensi> dengan esktensi yang ingin dibuat. Contoh, naufal ingin membuat file dengan nama yaelahfal dan berekstensi txt. Maka akan seperti berikut.


Cara Menghapus File Menggunakan Termux

1. Pastikan nama file yang ingin dihapus benar.
2. Lakukan command dibawah ini untuk menghapus file.
rm -f <nama file>.<ekstensi>
ganti <nama file>.<ekstensi> dengan nama file serta ekstensinya yang ingin kamu hapus. Contoh, naufal ingin menghapus file yang baru saja dibuat yaitu yaelahfal.txt . Maka akan seperti ini.
Bisa dilihat pada gambar diatas, awalnya file yaelahfal.txt ada ketika di beri command ls. Setelah dihapus, tidak ada. Maka file berhasil dihapus.

Akhir Kata

Cukup sekian pembahasan mengenai pembuatan dan penghapusan file memggunakan termux. Silahkan berkomentar apabila ada yang ingin ditanyakan. Share artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)

Komentar (0)

Post a Comment