-->

Cara mendownload thumbnail youtube dengan mudah

Jika kamu sering menonton youtube, pasti kamu pernah melihat gambar yang ditampilkan pada video tersebut. Gambar tersebut diberi nama thumbnail. Thumbnail youtube adalah gambar yang ditampilkan dari suatu video, dan mewakili isi video tersebut.
Thumbnail yang , muncul pada video yang ada di youtube, bisa otomatis dari youtube dan bisa juga di kustom oleh si pembuat video tersebut. Tujuan dari thumbnail tersebut ialah untuk menarik perhatian para pengguna youtube agar mau mengklik dan menonton video tersebut.

Tetapi banyak sekali orang yang menyalahgunakan fungsi thumbnail. Banyak sekali youtuber yang membuat thumbnail menarik tetapi tidak dengan konten video yang dibuatnya.

Mungkin kamu pernah berfikiran untuk mengunduh thumbnail dari suatu video yang ada di youtube karena gambarnya yang menarik atau dengan alasan lain.

Pada artikel ini saya akan memberitahu bagaimana cara mendownload thumbnail video youtube.

Cara mendownload thumbnail video youtube dengan mudah

Sebenarnya ada banyak sekali cara untuk mendownload atau mengunduh thumbnail video dari youtube. Dan pada artikel ini saya akan memberikan salah satu cara yaitu melalui website yang bisa dilakukan melalui laptop atau smartphone.
Simak dan ikuti langkah – langkah dibawah ini :

1. Yang pertama kali harus kamu lakukan adalah membuka browser kamu. Contoh Google Chrome
2. Lalu masukkan link/url thumbnailsave.com pada address bar, atau kamu bisa mengklik link tersebut.
3. Lalu masukkan link/url video yang ingin kamu download thumbnailnya pada form yang sudah disediakan. Lalu klik submit.
4. Maka kamu akan ditampilkan beberapa gambar dengan resolusi yang berbeda.
5. Jika kamu menggunakan laptop, kamu klik kanan pada gambar yang ingin kamu download lalu pilih opsi save image. Apabila menggunakan smartphone, kamu tekan dan tahan pada gambar yang ingin kamu download, lalu pilih opsi download gambar.

Akhir Kata

Jika sudah melakukan semua langkah diatas, coba kamu masuk pada folder unduhan. Dan cari gambar yang sudah kamu download tadi. Jika gambar yang di download tidak ada, mungkin ada langkah yang salah atau terlewat.

Komentar (0)

Post a Comment