-->

Cara menukarkan BonsTri dengan mudah

Pada era digital ini, operator seluler pun terus berinovasi dan meningkatkan daya tariknya agar tidak kalah bersaing oleh merk lain. Seperti halnya operator seluler 3 yang mengadakan program BonsTri. Program ini memang mirip dengan Telkomsel Poin yang merupakan program dari vendor Telkomsel.
Poin BonsTri bisa kamu dapatkan setelah kamu mengisi ulang minimal 5.000 pulsa. Poin yang kamu dapatkan pun beragam sesuai dengan tingkatan kartu tri kamu. Menariknya, poin tersebut bisa kamu tukarkan dengan merchandise dari tri, voucher belanja, voucher timezone, voucher game dan produk dari tri seperti paket nelpon, sms dan kuota internet.

Pada artikel ini, saya akan membahas cara menukarkan BonsTri dengan kuota internet dengan mudah. Sebelumnya pastikan kamu memiliki poin Bonstri sebanyak – banyaknya. Kuota internet yang bisa kamu dapatkan yaitu dengan kuota sebanyak 1 GB, 2 GB, dan 3 GB. Dengan menukarkan jumlah poin yang berbeda – beda.

Jika kamubelum tahu dan penasaran, bagaimana cara menukarkan bonstri dengan kuota internet, kamu dapat menyimak dan mengikuti langkah – langkah yang akan saya jelaskan dibawah ini.

Cara Menukarkan Poin BonsTri menjadi Kuota Internet

1. Pertama klik link http://bonstri.tri.co.id untuk membuka halaman penukaran bonstri.
2. Jika kamu belum login, masukkanlah nomor tri kamu. Maka kamu akan dikirimi kode OTP  (One Time Password) via sms.
3. Jika kamu sudah menerimanya, masukkan kode yang telah kamu terima tadi.
4. Jika sudah selesai, selanjutnya kamu klik tombol menu yang berada di pojok kanan atas lalu Pilih opsi Tukar BonsTri.
5. Dihalaman tersebut, akan ada form kategori. Pilih kategori Produk Tri.
6. Lalu cari produk berupa item penukaran kuota dengan jumlah kuota yang diinginkan (1 GB, 2 Gb dan 3 GB).
7. Jika sudah menentukan, lalu klik tukar.
8. Jika poin kamu cukup, penukaran akan berhasil dan poin kamu akan berkurang.
9. Selanjutnya cek pada menu Voucher Saya.
10. Jika berhasil, maka akan muncul voucher yang kamu tukarkan tadi lalu klik Gunakan.

Jika semua langkah diatas dilakukan dengan benar, dan kamu memiliki poin yang cukup, maka kamu akan mendapatkan sms berupa pemberitahuan bahwa kamu berhasil mendapatkan kuota gratis dari penukaran poin bonstri. Tetapi, masing – masing voucher hanya bisa kamu tukarkan 1 kali dalam satu bulan.

Komentar (0)

Post a Comment