-->
Cara membuat dan menghapus file menggunakan termux dengan mudah
Lihat Detail

Cara membuat dan menghapus file menggunakan termux dengan mudah

Pada artikel sebelumnya, naufal sudah menjelaskan bagaimana cara membuat dan menghapus folder menggunakan termux. Di artikel ini, naufal mau kasih tau bagaimana cara membuat dan menghapus file menggunakan termux.


Pada artikel sebelumnya telah dijelaskan bahwa kamu harus memberikan akses penyimpanan sebelum kamu melakukan hal ini. Jika kamu belum membaca artikelnya, kamu dapat membacanya disini.

Cara Membuat File Menggunakan Termux

Jika kamu sudah membaca artikel sebelumnya, pasti kamu sudah tahu hal apa saja yang harus dilakukan untuk melakukan pembuatan dan penghapusan file.

Untuk membuat file, kamu harus melakukan beberapa command dibawah ini.

1. Pastikan nama file yang ingin dibuat belum ada pada folder yang sama.
2. Lakukan command dibawah ini untuk membuat file dengan ekstensi apapun.
touch <nama file>.<ekstensi>
ganti <nama file> dengan nama file yang ingin dibuat, ganti <ekstensi> dengan esktensi yang ingin dibuat. Contoh, naufal ingin membuat file dengan nama yaelahfal dan berekstensi txt. Maka akan seperti berikut.


Cara Menghapus File Menggunakan Termux

1. Pastikan nama file yang ingin dihapus benar.
2. Lakukan command dibawah ini untuk menghapus file.
rm -f <nama file>.<ekstensi>
ganti <nama file>.<ekstensi> dengan nama file serta ekstensinya yang ingin kamu hapus. Contoh, naufal ingin menghapus file yang baru saja dibuat yaitu yaelahfal.txt . Maka akan seperti ini.
Bisa dilihat pada gambar diatas, awalnya file yaelahfal.txt ada ketika di beri command ls. Setelah dihapus, tidak ada. Maka file berhasil dihapus.

Akhir Kata

Cukup sekian pembahasan mengenai pembuatan dan penghapusan file memggunakan termux. Silahkan berkomentar apabila ada yang ingin ditanyakan. Share artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)

cara membuat dan menghapus folder dengan termux mudah
Lihat Detail

cara membuat dan menghapus folder dengan termux mudah

Jika kamu pengguna termux, kamu pasti ingin mengetahui bagaimana cara membuat dan menghapus folder dengan mudah. Jika kamu ingin mengetahuinya, kamu harus membaca artikel ini sampai akhir.

Tentu saja jika kamu ingin menghapus ataupun membuat folder melalui termux, kamu harus menggunakan command yang sesuai dengan apa yang kamu inginkan. Tetapi, sebelum melakukan itu semua kamu harus memberi perizinan penyimpanan pada termux.

Cara memberi perizinan penyimpanan pada termux

Jika kamu baru saja mendownload termux, kamu pasti mendapatkan permintaan termux untuk mengakses penyimpanan. Jika kamu tidak mendapatkannya atau tidak memberi akses sebelumnya, kamu dapat melakukan hal ini terlebih dahulu.

1. Masuk ke pengaturam pada HP kamu.
2. Cari aplikasi terinstal atau aplikasi manager dan sejenisnya pada menu pengaturan.
3. Cari termux, jika sudah ditemukan silahkan cari menu perizinan lalu klik.

4. Jika perizinan penyimpanan kamu masih belum diizinkan, maka berilah izin dengan cara mengkliknya.

Nah jika hal tersebut sudah dilakukan, dan termux sudah mendapatkan akses penyimpanan, kamu dapat melakukan membuat dan menghapus folder dengan menggunakan termux.

Cara Menghapus Folder Menggunakan Termux

Mengapa kamu harus memberi akses penyimpana pada termux sebelum membuat folder? Karena pembuatan dan penghapusan folder berkaitan dengan penyimpanan. Berikut cara membuat folder menggunakan termux.

1. Buka termux kamu.
2. Pastikan kamu berada pada path folder yang ingin kamu hapus. Pastikan dengan menggunakan command berikut.
ls
Jika nama folder yang ingin kamu hapus muncul namanya, maka folder tersebut siap untuk di hapus. Jika nama folder belum ada/muncul, kamu dapat menggunakan command ini untuk mengakses pathnya.
cd <path>
ganti <path> sesuai dengan keberadaan folder kamu.
3. Jika folder yang ingin kamu hapus sudah ada, kamu dapat menghapusnya dengan command berikut.
rm -rf <nama folder>
Ganti <nama folder> dengan nama folder yang ingin kamu hapus.
4. Pastikan folder sudah terhapus dengan menggunakan command ls , jika nama folder sudah tidak muncul, berarti folder tersebut berhasil kamu hapus.
gambar diatas merupakan contoh penggunaan.

Cara Membuat Folder Menggunakan Termux

1. Buka termux kamu .
2. Pastikan nama folder yang ingin kamu buat, belum ada.
3. Gunakan command dibawah ini untuk membuat folder dengan termux.
mkdir <nama folder>
ganti <nama folder> dengan nama folder yang ingin kamu buat.
4. Pastikan folder tersebut sudah terbuat dengan command ls, jika nama folder yang kamu buat tadi muncul, berarti folder berhasil dibuat.
gambar diatas merupakan contoh penggunaan.

Akhir Kata

Cukup sekian pembahasan mengenai pembuatan dan penghapusan folder pada termux, apabila kamu kesulitan untuk melakukannya, silahkan berkomentar dibawah. Share artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)

Jika kalian bingung, kalian dapat menonton video di channel saya https://www.youtube.com/channel/UCkf_Q3mDDrfGhmI1kBmms0w atau langsung tonton video dibawah ini.

Cara menggunakan termux dengan mudah
Lihat Detail

Cara menggunakan termux dengan mudah

Buat kamu yang baru saja menggunakan termux pasti kebingungan dan tidak tahu untuk apa termux tersebut digunakan. Kamu mungkin hanya mengikuti beberapa command yang kamu baca pada suatu website tanpa mengetahui maksud dan arti dari command-command tersebut.


Pengertian Termux

Menurut info yang naufal baca pada website resmi termux yang berada di termux.com pengertian termux adalah sebagai berikut.
Termux is an Android terminal emulator and Linux environment app that works directly with no rooting or setup required.
Yang berarti
Termux adalah aplikasi android terminal dan linux environtment yang dapat berjalan tanpa membutuhkan root sama sekali.
Jadi, Termux merupakan aplikasi terminal yang dimiripkan dengan terminal yang berada pada OS Linux. Perbedaannya hanyalah ada pada jenisnya, jika terminal linux asli berada pada OS linux yang umumnya digunakan untuk PC/Laptop, sedangkan Termux terdapat pada OS Android yang umumnya digunakan pada SmartPhone.
Aplikasi ini bisa dibilang sangat keren, mengapa demikian? ya karena dengan aplikasi termux kamu dapat melakukan hal-hal keren tergantung skill kamu. Jika kamu memiliki skill, kamu dapat menggunakan termux untuk hacking salah satunya. Termux  = linux, jika linux terbiasa digunakan untuk hacking, maka termux pun dapat digunakan untuk hacking.

Setelah kamu mengetahui pengertian termux, sangat sayang kalau kamu tidak mempelajari aplikasi ini.

Cara Menginstall Termux

Jika kamu tertarik dengan aplikasi termux ini, kamu dapat mendownloadnya di playstore. Hal ini tergolong mudah karena kamu pasti sudah sering mendownload ataupun menginstall aplikasi dari playstore.

Cara Menginstall Termux dari PlayStore

1. Buka aplikasi playstore kamu terlebih dahulu.
2. Ketikkan termux pada kolom pencarian.
3. Nanti akan muncul aplikasi termux pada bagian paling atas dari hasil pencarian. Lalu kamu klik install dan tunggu proses download selesai.

Jika kamu sudah menginstall termux, lalu kamu buka maka akan muncul halaman utama seperti ini
nah disitu muncul beberapa command termux yang sangat penting dan perlu kamu ketahui maksud dari command tersebut.

Command/Perintah pada Termux

Command atau perintah pada termux sangatlah banyak. Ada beberapa yang perlu kamu ketahui jika kamu seorang pemula.
pkg search <query> => berfungsi untuk mencari packages, <query> bisa kamu ganti dengan nama packages yang ingin kamu cari.

pkg install <package> => berfungsi untuk menginstall/mendownload suatu package, <package> kamu ganti dengan nama package yang ingin kamu download.

pkg upgrade => berfungsi untuk mengupgrade/memperbarui aplikasi termux dan package yang kamu miliki.

pkg help => berfungsi untuk  menampilkan command atau perintah tambahan.

cd <folder> => berfungsi untuk membuka suatu folder, <folder> kamu ganti dengan nama folder yang ingin kamu buka.


ls => berfungsi untuk menampilkan semua isi yang berada dalam folder.

Command atau perintah tersebut merupakan perintah dasar yang harus kamu ketahui. Sebenarnya masih banyak perintah yang perlu kamu ketahui. Mungkin akan naufal bahas pada artikel berikutnya.

Akhir Kata

Cukup sekian pembahasan mengenai cara menginstall termux beserta command atau perintah dasar termux yang perlu kamu ketahui. Share artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)
Cara Spam Call lewat termux dengan mudah
Lihat Detail

Cara Spam Call lewat termux dengan mudah

Kali ini naufal akan share script serta cara penggunaan tools ini. Tools ini berfungsi untuk menjaili teman kalian dengan cara menyepam nomor teman kalian dengan panggilan dari nomor yang tidak dikenali.

1. Persiapan

Kamu harus mempunyai aplikasi termux terlebih dahulu. JIka belum punya kamu bisa mendownloadnya di playstore dengan kata kunci termux.

2. Cara Penggunaan

Naufal disini hanya share cara penggunaannya bagi yang belum tau atau belum paham. adapun caranya sebagai berikut : 1. Buka termux kamu 2. Karena tools ini berbasis PHP, maka kamu harus menginstall package PHP terlebih dahulu yaitu dengan mengetikkan pkg install php 3. Karena tools ini berawal dari github, maka kamu harus menginstal package git terlebih dahulu yaitu dengan mengetikkan pkg install git 4. Jika semua package PHP dan git sudah kamu install sebelumnya atau sudah selesai diinstal, lanjutkan dengan mendownload scriptnya dengan mengetik git clone https://github.com/siicoder/SpamCall 5. Jika sudah selesai, ketik cd SpamCall lalu php SpamCall.php 6. Maka kamu diminta untuk memasukkan nomor target, Isi dengan nomor yang akan kamu jadikan target. Jika sudah enter 7. Selanjutnya akan muncul opsi mode banyak, jika kamu ingin mengirim lebih dari 1 panggilan isi y , jika ingin mengirim 1 panggilan saja isi dengan n 8. Jika sukses maka panggilan berhasil dikirim. Jika cara diatas terlalu panjang karena ada beberapa penjelasan, dibawah ini adalah cara singkatnya : 1. pkg intall php 2. pkg install git 3. git clone https://github.com/siicoder/SpamCall 4. cd SpamCall 5. php SpamCall.php Diatas merupakan perintah yang harus kalian ketik di termux secara urut. Perintah nomer 1 dan 2 boleh kamu lewat apabila sebelumnya kamu sudah menginstallnya. Apabila Kamu bingung kamu bisa menonton tutorial videonya dengan klik tombol tonton dibawah.

Akhir Kata

Cukup sekian pembaasan cara menggunakan tools spamcall pada termux. Terus ikuti blog yaelahfal.com dengan cara bookmark, share artikel ini apabila menurut kalian bermanfaat :)


Pengertian alamat ip yang perlu kamu ketahui beserta jenis-jenisnya
Lihat Detail

Pengertian alamat ip yang perlu kamu ketahui beserta jenis-jenisnya

Pada zaman digital ini, berselancar di internet sudahlah menjadi hal yang sangat biasa untuk siapapun. Perlu kamu ketahui, berselancar di internet dan melakukan penjelajahan di web memiliki resiko bocornya lokasi kamu berada saat melakukan penjelajahan di web. Untungnya, hal tersebut dapat kita atasi dengan cara menyembunyikan alamat IP untuk mengurangi kita terkena resiko tersebut.

Pengertian Alamat IP

Alamat IP merupakan sebuah nomor identifikasi untuk setiap perangkat yang terhubung ke internet. Alamat IP memiliki format 0.0.0.0 hingga 255.255.255.255. ada berbagai jenis alamat IP yaitu :
1. Pribadi
2. Publik
3. Statis
4. Dinamis

Masing-masing jenis tersebut juga dapat mewakili oleh versi berbeda yaitu IPv4 dan IPv6

1. Alamat IP Pribadi

Alamat IP Pribadi merupakan alamat IP yang digunakan pada jaringan lokal atau jaringan internal (intranet) dan hanya bisa diakses pada satu lokasi saja, jadi alamat IP jenis ini tidak langsung terhubung ke internet karena bersifat lokal. IP Pribadi biasanya digunakan oleh perusahaan-perusahaan yang digunakan untuk transfer file pada satu lokasi saja.
Adapun kelebihan dari IP Pribadi yaitu :
1. Biaya registrasi IP Pribadi yang terbilang rendah.
2. Aman dari penyusup, karena tidak langsung terhubung ke internet.
3. Kita bebas menentukan alamat IP sendiri dengan rentang IP sebagai berikut
=> 10.0.0.0 sampai dengan 10.255.255.255
=> 172.16.0.0 sampai dengan 172.31.255.255
=> 192.168.0.0 sampai dengan 192.168.255.255

Ada juga kekurangan dari IP Pribadi yaitu :
1. Tidak dapat terhubung langsung ke internet tanpa adanya proxy server dan NAT (Network address Translator).
2. Tidak dapat diakses dari mana saja karena bersifat lokal dan tidak terhubung langsung ke internet.

2. Alamat IP Publik

Alamat IP Publik merupakan alamat IP yang digunakan pada jaringan publik, berbeda dengan alamat IP Pribadi yang tidak dapat diakses darimana saja, alamat IP Publik ini bisa diakses darimana saja karena bersifat publik dan terhubung langsung ke internet.
Perangkat yang menggunakan IP Publik biasanya berfungsi sebagai DNS Server, Web Server, Mail Server, Game Server dan sebagai server yang lain, yang bertujuan untuk dapat diakses darimana saja dan dimana saja melalui internet.
Adapun kelebihan IP Publik yaitu :
1. Dapat diakses darimana saja melalui internet
2. Langsung terhubung ke internet

Ada juga kekurangan dari IP Publik yaitu :
1. Biaya registrasi IP yang tergolong mahal, karena IP Publik sangat terbatas
2. Mudahnya diakses olehorang yang tidak bertanggung jawab (hacker)

3. Alamat IP Statis

Alamat IP Statis merupakan alamat IP yang ditetapkan secara manual dan tidak akan berubah, IP statis ini biasa di setting pada router yang berfungsi untuk lebih mudah diingat dn mudah dikenali.
Adapun Kelebihan Alamat IP Statis yaitu :
1. Kita dapat mengenali pelanggan dengan mudah

Adapun kekurangan dari Alamat IP Statis yaitu :
1. Tabrakkan IP yang disebabkan adanya miss komunikasi saat pemasangan baru, sehinngga koneksi internet tidak berjalan
2. Harus menyetting alamat IP satu per satu secara manual.

4. Alamat IP Dinamis

Alamat IP Dinamis merupaka alamat IP yang didapatkan oleh perangkat lain dari sistem DHCP nya, Alamat IP dinamis dapat berubah-ubah. Alamat IP dinamis diberikan langsung oleh penyedia internet (Internet Service Provider) untuk perangkat yang tidak permanen terhubung ke internet.
Adapun kelebihan dari alamat IP dinamis yaitu :
1. Tidak perlu menyetting alamat IP, karena secara otomatis diberikan oleh ISP.

Adapun kekurangan dari Alamat IP Dinamis yaitu :
1. Dalam satu jaringan harus memerlukan lebih dari satu router.

Akhir Kata

Cukup sekian informasi mengenai Alamat IP, sebenarnya masih banyak lagi yang perlu kamuketahui yang mungkin akan naufal lanjut pada post selanjutnya. Share artikel ini apabila menurut kalian bermanfaat :)
Pengertian VPN serta fungsi dan manfaatnya
Lihat Detail

Pengertian VPN serta fungsi dan manfaatnya

Pengertian Virtual Private Network

Virtual Private Network atau yang sering disebut VPN adalah suatu koneksi antara suatu jaringan dengan jaringan lainnya secara pribadi (private) melalui jaringan public (internet). Virtual Private Network terdiri dari tiga kata yang memiliki arti sebagai berikut :
  1. Virtual, yaitu hal yang tidak nyata atau semua yang ada di dunia maya
  2. Private, yaitu bersifat pribadi atau tidak dapat diakses oleh sembarang orang. Yang berfungsi untuk menjaga kerahasiaannya dari jaringan public, maka semua data di enkripsi
  3. Network, Jaringan internet yang saling terhubung

Jadi, dari penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa pengertian VPN adalah virtual pada jaringan tertentu tanpa adanya koneksi asli yang terenkripsi.

Fungsi VPN secara umum

Penggunaan VPN merupakan cara yang aman untuk mengakses Local Area Network (LAN) yang berada pada jangkauan tertentu, melalui koneksi internet atau jaringan lainnya untuk melakukan transmisi data secara pribadi. Dengan menggunakan VPN kita dapat menghindari adanya data yang bocor saat melakukan trasnmisi data, karena semua data dienkripsi.
Fungsi-fungsi VPN sebenarnya adalah sebagai berikut :
  1. Kerahasiaan Data ( Confidentially)
    Penggunaan VPN dapat menjaga kerahasiaan data dan informasi pengguna agar tidak dapat digunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Pada zaman ini, menggunaan jaringan publik cukup berbahaya, apalagi untuk bisnis besar misalnya pada perusahaan jasa asuransi yang rentan dengan informasi-informasi penting. Sehingga dengan menggunakan VPN bias mengamankan data dan informasi karena data dan informasi di enkripsi.

  2. Keutuhan Data (Data Integrity)
    VPN juga berguna untuk menjaga keutuhan dan keaslian data, karena VPN akan memastikan proses transmisi data selesai dan diterima oleh penerima yang sesuai dengan permintaan tanpa adanya perubahan atau manipulasi data sedikitpun.

  3. Otentikasi Sumber (Origin Authentication)
    VPN mampu mengautentikasi sumber pengirim data yang akan diterima. VPN memastikan dan mengecek data yang akan masuk dari sumbernya. Hal ini berguna untuk menganalisis sumber –sumber data yang tidak diketahui sehingga dapat mencegah data yang berisikan virus atau malware.

Setelah kamu mengetahui pengertian VPN dan fungsinya, Kamu juga perlu mengetahui manfaat dari VPN. Adapun manfaat-manfaat VPN sebagai berikut :
  • Privasi
    Dengan menggunakan VPN, privasi kamu lebih terjamin. Kamu dapat menyembunyikan alamat IP sehingga ketika kamu melakukan browsing, maka pihak lain tidak akan mengetahui lokasi kamu dimana. Biasanya hal ini sangat berguna untuk mengakses web yang di blokir oleh Negara atau ISP kamu.

  • Remote Access
    Dengan VPN kamu dapat mengakses jaringan komputer dikantor atau dimana saja melalui jaringan internet.

  • Keamanan
    VPN juga dapat membantu menjaga keamanan jaringan internet dari serangan hacker, apalagi jika kamu menggunakan Wifi Umum.


Cara Kerja VPN

Cara kerja VPN yaitu membuat jaringan didalam jaringan atau sering disebut tunneling. Tunneling bertujuan untuk membuat jalur koneksi secara private dengan memanfaatkan jaringan lain.

Umumnya, Jika kamu mengakses website di internet, maka kamu akan terhubung dengan ISP (Internet Service Provider). Semua data yang diminta oleh website akan melewati server ISP dan bias dilihat oleh pihak ISP.

Berbeda dengan halnya jika kamu menggunakan VPN saat mengakses internet. VPN akan mengenkripsi data sehingga hanya server VPN saja yang mengetahui data pengguna dan situs yang dibuka oleh pengguna. Maka :
  • ISP tidak akan mengetahui aktivitas pengguna VPN di Internet
  • Penggunaan wifi public akan lebih aman
  • Provider VPN dapat melihat aktivitas pengguna VPN di internet

Kelebihan dan Kekurangan VPN

Menggunakan VPN memiliki kelebihan dan kekurangan pastinya, Kelebihan dan kekurangannya yaitu sebagi berikut :
  1. Kelebihan VPN
  • Dapat mengakses website yang di blokir oleh pihak ISP
  • Lokasi pengguna VPN tidak akan diketahui karena alamat IP yang disembunyikan
  • Bagi perusahaan yang membutuhkan jaringan yang aman, VPN merupakan solusinya
  2. Kekurangang VPN
  • Data dapat diketahui oleh server penyedia VPN
  • Kecepatan internet yang lambat apabila server VPN yang lokasinya cukup jauh


Akhir Kata

Cukup sekian pembahasan mengenai VPN, apakah kamu masih ingin mnenggunakan VPN ? jika iya, gunakan VPN dengan bijak dan semestinya. Share artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)
Pengertian algoritma beserta ciri-ciri, tujuan dan contoh
Lihat Detail

Pengertian algoritma beserta ciri-ciri, tujuan dan contoh


Apa itu algoritma ? Dalam ilmu computer dan matematika, algoritma adalah suatu urutan langkah yang sistematis dan logis yang digunakan untuk menyelesaikan suatu masalah.


Algoritma digunakan untuk melakukan penghitungan, penalaran otomatis serta mengolah data pada komputer yang dilakukan menggunakan software. Dalam algoritma terdapat beberapa perintah yang jika dijalankan atau diproses akan menghasilkan output tertentu.

Berikut ini bentuk dasar algoritma :
  1. Algoritma Sekuensial ( Sequence Algorithm)
  2. Algoritma Perulangan (Looping Algorithm)
  3. Algoritma bersyarat (Conditional Algorithm)

Pengertian Algoritma menurut para ahli

  1. Donald Ervin Knuth

    Menurutnya, algoritma adalah sekumpulan aturan-aturan berhingga yang memeberikan sederetan operasi-operasi untuck menyelesaikan suatu masalah tertentu.
  2. Marvin Minsky

    Marvin Minsky merupakan pakar Artifiial Intelligence, menurut dia algoritma adalah seperangkat aturan yang memeberitahukan kepada kita dari waktu ke waktu, tepatnya bagaimana untuk bertindak.
  3. Seymour Lipschutz dan Marc Lipson

    Menurut mereka, algoritma adalah suatu daftar langkah demi langkah yang terhingga dari intruksi-intruksi yang terdefinisikan dengan jelas yang digunakan untuk memecahkan permasalahan tertentu.

Kriteria Algoritma

Algoritma memiliki lima ciri utama yang saling berkaitan satu dengan yang lainnya. Menurut Donald E. Knuth, adapun kriteria algoritma yaitu :
  1. Ada Input, yaitu permasalahan yang dihadapi dan akan diselesaikan.
  2. Ada Proses, yaitu rencana atau langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan dan mencapai hasl akhir.
  3. Ada Output, yaitu solusi atau nilai akhir yang didapatkan dari proses algoritma. Algoritma minimal memiliki satu output (hasil akhir).
  4. Ada perintah-perintah yang jelas dan tidak ambigu, yaitu perintah yang jelas dan disusun secara sistematis dan tidak ambigu sehingga tidak terjadi kesalahan dalam menghasilan output (nilai akhir).
  5. Ada tujuan akhir yang dicapai, yaitu nilai akhir yang dihasilkan dari program dan program akan berhenti apabila tujuan akhir telah dicapai.

Tujuan dan Fungsi Algoritma

Tujuan dan fungsi utama dari algoritma adalah untuk memecahkan suatu masalah. Lebih jelasnya yaitu :
  1. Untuk membantu menyederhanakan suatu program yang rumit dan besar.
  2. Untuk memudahkan dalam pembuatan program untuk menye;lesaikan masalah tertentu.
  3. Membantu memecahkan masalah dengan logika dan sistematis.
  4. Untuk meminimalisir penulisan program berulang-ulang.
  5. Dan masih banyak lainnya.

Contoh Algoritma

Sebenarnya algoritma tidak hanya ada dalam komputer dan matematika saja, tetatpi algoritma juga terdapat dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah ketika seseorang ingin membuat teh manis, maka algoritmanya adalah sebagai berikut :
  • Siapkan 1 teh celup, 200 ml air ( 1 gelas), panci, gula putih, sendok dan gelas.
  • Masukan air kedalam panci
  • Masak air tersebut diatas kompor hingga mendidih
  • Masukkan teh celup kedalam gelas lalu tambahkan gula sesuai selera.
  • Jika air sudah mendidih, tuangkan air tesebut kedalam gelas yang sudah berisi teh dan gula.
  • Aduk hingga gula mencair.
  • Sajikan teh manis

Akhir Kata

Cukup sekian penjelasan ringkas mengenai pengertian, ciri-ciri dan contoh algoritma.  Sahre artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)



Apa itu algoritma ? Dalam ilmu computer dan matematika, algoritma adalah suatu urutan langkah yang sistematis dan logis yang digunakan untuk menyelesaikan suatu masalah.


Algoritma digunakan untuk melakukan penghitungan, penalaran otomatis serta mengolah data pada komputer yang dilakukan menggunakan software. Dalam algoritma terdapat beberapa perintah yang jika dijalankan atau diproses akan menghasilkan output tertentu.

Berikut ini bentuk dasar algoritma :
  1. Algoritma Sekuensial ( Sequence Algorithm)
  2. Algoritma Perulangan (Looping Algorithm)
  3. Algoritma bersyarat (Conditional Algorithm)

Pengertian Algoritma menurut para ahli

  1. Donald Ervin Knuth

    Menurutnya, algoritma adalah sekumpulan aturan-aturan berhingga yang memeberikan sederetan operasi-operasi untuck menyelesaikan suatu masalah tertentu.
  2. Marvin Minsky

    Marvin Minsky merupakan pakar Artifiial Intelligence, menurut dia algoritma adalah seperangkat aturan yang memeberitahukan kepada kita dari waktu ke waktu, tepatnya bagaimana untuk bertindak.
  3. Seymour Lipschutz dan Marc Lipson

    Menurut mereka, algoritma adalah suatu daftar langkah demi langkah yang terhingga dari intruksi-intruksi yang terdefinisikan dengan jelas yang digunakan untuk memecahkan permasalahan tertentu.

Kriteria Algoritma

Algoritma memiliki lima ciri utama yang saling berkaitan satu dengan yang lainnya. Menurut Donald E. Knuth, adapun kriteria algoritma yaitu :
  1. Ada Input, yaitu permasalahan yang dihadapi dan akan diselesaikan.
  2. Ada Proses, yaitu rencana atau langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan dan mencapai hasl akhir.
  3. Ada Output, yaitu solusi atau nilai akhir yang didapatkan dari proses algoritma. Algoritma minimal memiliki satu output (hasil akhir).
  4. Ada perintah-perintah yang jelas dan tidak ambigu, yaitu perintah yang jelas dan disusun secara sistematis dan tidak ambigu sehingga tidak terjadi kesalahan dalam menghasilan output (nilai akhir).
  5. Ada tujuan akhir yang dicapai, yaitu nilai akhir yang dihasilkan dari program dan program akan berhenti apabila tujuan akhir telah dicapai.

Tujuan dan Fungsi Algoritma

Tujuan dan fungsi utama dari algoritma adalah untuk memecahkan suatu masalah. Lebih jelasnya yaitu :
  1. Untuk membantu menyederhanakan suatu program yang rumit dan besar.
  2. Untuk memudahkan dalam pembuatan program untuk menye;lesaikan masalah tertentu.
  3. Membantu memecahkan masalah dengan logika dan sistematis.
  4. Untuk meminimalisir penulisan program berulang-ulang.
  5. Dan masih banyak lainnya.

Contoh Algoritma

Sebenarnya algoritma tidak hanya ada dalam komputer dan matematika saja, tetatpi algoritma juga terdapat dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah ketika seseorang ingin membuat teh manis, maka algoritmanya adalah sebagai berikut :
  • Siapkan 1 teh celup, 200 ml air ( 1 gelas), panci, gula putih, sendok dan gelas.
  • Masukan air kedalam panci
  • Masak air tersebut diatas kompor hingga mendidih
  • Masukkan teh celup kedalam gelas lalu tambahkan gula sesuai selera.
  • Jika air sudah mendidih, tuangkan air tesebut kedalam gelas yang sudah berisi teh dan gula.
  • Aduk hingga gula mencair.
  • Sajikan teh manis

Akhir Kata

Cukup sekian penjelasan ringkas mengenai pengertian, ciri-ciri dan contoh algoritma.  Sahre artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)


Pengertian resensi novel yang harus kamu tahu
Lihat Detail

Pengertian resensi novel yang harus kamu tahu


Kalian pasti pernah membaca sebuah tulisan yang membahas secara singkat mengenai suatu buku ? Jika pernah, maka itulah yag disebut resensi.


Pengertian Resensi

Resensi adalah suatru penilaian terhadap suatu karya. Karya yang dimaksud yaitu buku, film, dan drama. Menulis resensi terdiri dari kelebihan, kekurangan dan informasi yang didapat dari buku untuk disampaikan kepada orang banyak.

Unsur – unsur Resensi

Dalam resensi terdapat beberapa unsur yang menjadikan resensi dapat dikatakan utuh, berikut merupakan unsur-unsur resensi.

1. Judul

Judul semestinya berkaitan denganm isi resensi. Selain itu, judul yang menarik juga dapat memberikan nilai lebih tersendiri.

2. Menyusun Data Buku

Menyusun data buku yaitu menyusun identitas buku yang dapat dilakuka sebagai berikut
  • Judul Buku
  • Pengarang
  • Penerbit
  • Tahun terbit beserta cetakan ke berapa
  • Dimensi buku
  • Harga Buku

3.  Isi Resensi Buku

Bagian ini diisi dengan synopsis buku, kekurangan dan kelebihan buku dan bahasa yang digunakan.

4. Penutup Resensi Buku

Dibagian ini biasanya berisi tujuan buku tersebut ditulis dan kepada siapa buku tersebut ditujukan.

Jenis – jenis Resensi

Resensi dibagi menjadi 3 jenis, yaitu

1. Informatif

Pada jenis ini, resensi disampaikan secara singkat dan umum mengenai keseluruhan buku.

2. Deskriptif

Jenis deskriptif yaitu jenis resensi yang membahas secara detail pada setiap bagian atau bab.

3. Kritis

Jenis ini merupakan resensi yang mengulas detail buku menggunakan metodologi ilmu pengetahuan tertentu. Isi resensi biasanya objektif dan kritis dalam menilai isi buku.

Dari 3 jenis resensi diatas, bias saja ketiga jenis tersebut diterapkan secara bersama-sama karna ketiganya tidak baku.

Tujuan Resensi

Adapun tujuan resensi yaitu sebagai berikut :
  • Mengetahui kelebihan dan kekurangan buku yang di resensi
  • Untuk memberuikan gambaran mengenai buku yang diresensikan kepada pembaca
  • Untuk memberikan saran kepada penulis mengenai buku yang ditulisnya
  • Mengetahui latar belakang dan alasan buku tersebut di terbitkan

Manfaat Resensi


1. Bahan Pertimbangan

Memberikan gambaran kepada pembaca mengenai suatu buku, layak atau tidak buku tersebut untuk dibaca.

2. Sarana Promosi Buku

Buku yang diresensi biasanya adalah buku yang beluim banyak dikenal, sehingga hal ini menjadi salah satu bentuk promosi buku sehingga terkenal dan terjual.

3. Pengembangan kreativitas

Semakin sering kita menulis, maka akan semakin baik juga kemampuan kita dalam menulis. Sehingga secara tak langsung, meresensikan buku juga dapat mengembangkan kreativitas kita dalam menulis.

4. Nilai Ekonomis

Dengan meresensikan buku, kita bias mendapatkan imbalan berupa uang atu lainnya.

Akhir Kata

Itulah pembahasan mengenai resensi novel  yang naufal dapat dari guru bahasa Indonesia di sekolah. Share artikel ini apabila menurut kamu bermanfaat :)
Pengertian dan jenis-jenis website
Lihat Detail
Script BOM SMS termux gratis
Lihat Detail

Script BOM SMS termux gratis

Buat kamu yang suka jail dan ngerti termux, yaelahfal akan memberikan script termux yang berfungsi untuk Bom SMS seseorang.


Bom SMS merupakan menyepam sms kepada target dengan jumlah yang banyak.Tentu hal itu akan membuat temanmu merasa kesal karena hpnya terasa lag yang dikarenakan mendapatkan sms dengan jumlah banyak pada waktu bersamaan. Jika kamu melakukan itu manual, ntah berapa pulsa yang akan kamu habiskan dan berapa jari kamu yang akan patah bukan?:v Di zaman digital ini sudah tersedia tools yang berfungsi untuk melakukan hal tersebut dengan cukup 1 kali klik saja dan ini gratis.


Script Bom SMS gratis

Gunakan ini hanya untuk main-main saja, hanya untuk asik-asikan yaa. Langsung saja lihat script ini pada akun github yaelahfal di tombol bawah ini.


Akhir Kata

Jika bingung kalian baca saja pada file readme.md dan jika kalian tidak tahu apaitu termux silahkan berkomentar. Share artikel ini apabila menurut kalian bermanfaat :)
Buat kamu yang suka jail dan ngerti termux, yaelahfal akan memberikan script termux yang berfungsi untuk Bom SMS seseorang.


Bom SMS merupakan menyepam sms kepada target dengan jumlah yang banyak.Tentu hal itu akan membuat temanmu merasa kesal karena hpnya terasa lag yang dikarenakan mendapatkan sms dengan jumlah banyak pada waktu bersamaan. Jika kamu melakukan itu manual, ntah berapa pulsa yang akan kamu habiskan dan berapa jari kamu yang akan patah bukan?:v Di zaman digital ini sudah tersedia tools yang berfungsi untuk melakukan hal tersebut dengan cukup 1 kali klik saja dan ini gratis.


Script Bom SMS gratis

Gunakan ini hanya untuk main-main saja, hanya untuk asik-asikan yaa. Langsung saja lihat script ini pada akun github yaelahfal di tombol bawah ini.


Akhir Kata

Jika bingung kalian baca saja pada file readme.md dan jika kalian tidak tahu apaitu termux silahkan berkomentar. Share artikel ini apabila menurut kalian bermanfaat :)
Percepat android kamu dengan aplikasi ini sekarang
Lihat Detail

Percepat android kamu dengan aplikasi ini sekarang

Zaman sekarang kebutuhan akan informasi semakin tinggi. Pada zaman sekarang informasi sangatlah mudah didapat. Tetapi, perangkat/gadget kamu perlu memiliki spesifikasi yang oke untuk bisa mencari dan mendapatkan informasi tanpa kendala lag.
Di zaman ini ukuran aplikasi semakin besar dan berat untuk dijalankan. Bagaimana dengan kamu yang hanya menggunakan smartphone yang hanya memiliki sedikit ram dan memori? pasti lag bukan? semua hal tersebut dapat kita kurangi dengan menggunakan aplikasi booster.

Apa itu Android Booster ?

Android booster ini merupakan sebuah aplikasi android yang terdapat 4 fitur di dalamnya. Banyak aplikasi untuk mempercepat android kalian, membersihkan cache dan juga penghemat baterai. Tetapi android booster ini sudah mencakup semua fitur diatas dengan ukuran aplikasi yang sangat kecil yaitu hanya 4mb saja. Berikut adalah fitur-fitur yang ada di android booster.

Charge Booster

Charge booster ini berfungsi untuk mematikan proses tidak berguna di latar belakang. Dengan demikian penggunaan ram akan lebih hemat dan akan meningkatkan kinerja smartphone yang sudah mulai lelet.

Battery Saver

Battery Saver berfungsi untuk memperpanjang masa pakai baterai. Dengan penghemat bematerai ini smartphone kamu akan bertahan lebih lama. Fitur ini tersedia dalam beberapa mode yaitu Normal mode, Ultra power saving dan Extreme power saving. Fitur-fitur ini sangatlah mirip dengan fitur penghemat baterai pada hp samsung keluaran baru.

CPU Cooler

CPU Cooler ini merupakan fitur untuk mendinginkan smartphone yang panas dan overheat. Dengan fitur ini, aplikasi yang membebani smartphone akan diperbaiki, sehingga smartphone akan terasa lebih dingin dan lancar.

Junk cleaner

Fitur ini berfungsi sebagai pembersih smartphone kamu dari cache dan sampah yang sudah tidak digunakan lagi. Dengan begitu penyimpanan smartphone kamu akan terasa lebih banyak.


Itulah beberapa fitur yang terdapat dalam android booster. Apakah kamu tertarik untuk menginstallnya? Jika kamu ingin mendownloadnya klik tombol dibawah ini



Akhir Kata

Cukup sekian penjelasan mengenai android booster, apabila menurut kalian artikel ini bermanfaat,share artikel ini :)
Cara membuat tulisan miring,tebal,terbalik dan dicoret pada whatsapp dengan mudah
Lihat Detail

Cara membuat tulisan miring,tebal,terbalik dan dicoret pada whatsapp dengan mudah

Whatsapp merupakan aplikasi chatting yang memiliki banyak pengguna. Ada beberapa fitur Whatsapp yang jarang diketahui, salah satunya  seperti membuat tulisan miring,tebal,terbalik dan dicoret. Cara tersebut sebenarnya sangatlah mudah dan dapat dilakukan oleh siapa saja tanpa memerlukan aplikasi tambahan apapun.


Kelebihannya apa?

Dengan menggunakan gaya tulisan tersebut kamu akan terlihat lebih kekinian dan lebih keren. Hal tersebut sangatlah cocok untuk  kamu para remaja yang sering chatting menggunakan aplikasi whatsapp ini. 

Dengan kelebihan tersebut, apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Jika iya, simak tutorial berikut ini.

Membuat Tulisan Miring

Pertama bukalah aplikasi whatsapp kamu, lalu buka chat dan ketikan kata-kata yang ingin kamu buat miring. Cara membuat tulisan miring sangatlah mudah yaitu hanya dengan menambahkan _ (underscore) pada awal kalimat dan akhir kalimat. Contoh :

Membuat Tulisan Tebal

Cara membuat tulisan tebal sangatlah mudah yaitu hanya dengan menambahkan * (bintang) pada awal kalimat dan akhir kalimat. Contoh :

Membuat Tulisan dicoret

Cara membuat tulisan yang dicoret pada whatsapp sangatlah mudah yaitu dengan menambahkan ~ pada awal kalimat dan akhir kalimat. Contoh :

Membuat Tulisan terbalik

Berbeda dengan cara sebelumnya, jika cara sebelumnya hanya menggunakan kombinasi simbol yang ada pada keyboard, Cara ini harus dilakukan dengan bantuan tools yang berada di  website ini. Cukup ketik kalimat/kata yang ingin kamu buat terbalik, lalu copy kalimat/teks tersebut , selanjutnya kalian paste pada whatsapp. Contoh :

Akhir Kata

Cukup mudah bukan? sekarang kamu bisa menggunakan 4 gaya tulisan tersebut tanpa harus bingung lagi. Share artikel ini apabila bermanfaat, Komentari artikel ini apabila ada kesalahan atau trik lainnya :)
5 Jenis perguruan tinggi serta perbedaannya
Lihat Detail

5 Jenis perguruan tinggi serta perbedaannya

Bagi kamu yang ingin meneruskan pendidikan ketingkat yang lebih tinggi, mungkin kalian sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Universitas, Institute, Politeknik, Akdemi dan Sekolah tinggi. Tentunya sebelum kalian memilih perguruan tinggi, kalian harus tau perbedaan dari 5 nama tersebut.


Perbedaan antara Universitas, Institute, Sekolah tinggi, Politeknik dan Akademi

1. Universitas

Universitas merupakan jenis perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan akademik dalam berbagai bidang, dapat pula menyelenggarakan pendidikan profesional dalam sejumlah ilmu pengetahuan, teknologi maupun seni. Universitas merupakan jenis perguruan tinggi yang memiliki rumpun ilmu yang paling luas. Tingkat pendidikannya mulai dari Diploma, S1, S2, S3, hingga program spesialis.

2. Institute

Institute merupakan jenis perguruan tinggi yang disamping menyelenggarakan pendidikan akademi, dapat pula menyediakan pendidikan profesional dalam sejumlah ilmu pengetahuan dan teknologi. Institute memiliki rumpun ilmu lebih terbatas dibanding universitas. Contoh Institute Teknologi Bandung(ITB) yang lebih berfokus kepada teknik dan teknologi.

3. Sekolah Tinggi

Berbeda dengan Universitas dan Institute, Sekolah tinggi ini hanya menyelenggarakan pendidikan akademik dan profesional dalam satu lingkup saja ( fokus satu akademik ).

4. Politeknik

Politeknik merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasi dalam sejumlah rumpun ilmu pengetahun. Dengan kata lain, Politeknik memfokuskan para peserta didiknya untuk dapat mempraktikkan keahlian yang telah dipelajarinya.

5. Akademi

Jika Politeknik merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasi dalam rumpun yang luas. Berbeda dengan akademi, Akdemi hanya menyelenggarakan pendidikan vokasi dalam satu cabang ilmu pengetahuan saja. Contoh Akademi Militer, Akademi Kepolisian, Akdemi Kebidanan dan lain sebagainya.

Akhir Kata

Nah, sekarang kamu sudah tahu beberapa jenis perguruan tinggi. Pilihlah perguruan tinggi yang cocok dengan kamu dan jangan sampai salah pilih. Share ini apabila bermanfaat :)
Cara Bom SMS dengan tools dari x.yaelahfal
Lihat Detail

Cara Bom SMS dengan tools dari x.yaelahfal

Mau jailin teman kamu? pada zaman digital ini ngejailin teman bisa dilakuin tanpa teman kita mengetahuinya.

Bom SMS merupakan menyepam sms kepada target dengan jumlah yang banyak.Tentu hal itu akan membuat temanmu merasa kesal karena hpnya terasa lag yang dikarenakan mendapatkan sms dengan jumlah banyak pada waktu bersamaan. Jika kamu melakukan itu manual, ntah berapa pulsa yang akan kamu habiskan dan berapa jari kamu yang akan patah bukan?:v Di zaman digital ini sudah tersedia tools yang berfungsi untuk melakukan hal tersebut dengan cukup 1 kali klik saja dan ini gratis.

Cara Melakukan Bom SMS dengan mudah

Disini naufal akan memberikan cara yang sangat mudah dengan menggunakan web tools yang sudah naufal buat. Ikuti cara berikut :

1. Siapkan nomor target dengan format 8573638282 tanpa diawali angka 0 ataupun 62 .
2. Buka toolsnya http://x.yaelahfal.com/
3. Cari tombol yang bertuliskan Prank Bom SMS. lalu klik tombol tersebut.
4. Masukan nomor target, Ingat tanpa diawali dengan 0 ataupun 62.
5. Selamat SMS sudah terkirim sebanyak 10 SMS. Jika kamu ingin lebih banyak, cukup ulangi hal tersebut.

Akhir Kata

Cukup mudah bukan? tapi ingat tools ini hanyalah untuk lelucon dan jangan disalahgunakan ya. Share artikel ini apabila bermanfaat :)